Kamis, 29 November 2012

Cara Bergabung di SM*SH Premium Membership



Ada 3 langkah yang harus kamu lakukan untuk bergabung membership :

1. Isi Form Pendaftaran dengan lengkap dan jelas di www.smash-blast.com/membersupaya mudah di data.
Tulis nama lengkap kamu, alamat jelas, nomor telf yang aktif, email yang aktif dan password email nya.
Informasi total biaya yang harus dibayar dan ke rekening mana harus membayar, dijelaskan saat kamu mengisi Form Pendaftaran.

2. Setelah mengisi Form Pendaftaran, segera lakukan pembayaran.
Kalau kamu membayar dengan setor tunai di bank, jangan lupa isi BERITA di form setoran bank dengan nama kamu. Kalau kamu membayarnya berdua, isi berita dengan nama kamu dan teman kamu. Nama yang ditulis harus sesuai dengan nama yang kamu isi di Form Pendaftaran.

Kalau bingung bayar ke bank atau tidak memilik rekening, Kamu juga bisa melakukan pembayaran dengan mengirimkan uangnya via pos ke alamat :
VP DIGITAL
Bellezza Shopping Arcade
2nd Floor, Uni 207-208
Jl.Letjend Soepeno 34, Jakarta - 12210

3. Jika sudah melakukan pembayaran, langsung isi Form Konfirmasi Pembayaran diwww.smash-blast.com/member/?mod=confirm
Form Konfirmasi harus diisi dengan lengkap dan jelas. Isi e-mail dan password kamu sesuai yang kamu isi di Form Pendaftaran, lalu pilih metode pembayaran yang kamu lakukan untuk membayar membership. 

Nama Pemilik Rekening diisi dengan nama pemilik rekening yang digunakan untuk membayar.
Misalnya, kamu membayar menggunakan ATM Ayah kamu, maka tulis nama Ayah kamu dengan benar. Kalau menggunakan rekening milik Ibu, tulis nama Ibu dengan benar.

Buat yang membayar dengan setoran tunai / via pos, Nama Pemilik Rekening diisi dengan nama kamu saja. 

Jika tidak ingin mencantumkan nomor rekening kalian, Nomor Rekening bisa diisi dengan tanda minus (-) atau angka 00000


Setelah 3 tahap tadi dilakukan, admin cek data konfirmasi kamu dengan data transaksi bank. Jika sudah sesuai, maka kamu akan diaktifkan sebagai member dan member card akan diproses ke bagian percetakan.


Buat SM*SHBlast yang sudah mendaftar, membayar, dan mengisi Form Konfirmasi dengan benar tapi belum diaktifkan sebagai member, bisa langsung mengirimkan email ke admin@smash-blast.comdisertakan dengan bukti pembayaran kamu , karena bisa ada beberapa kemungkinan seperti :
- salah mengisi nama pemilik rekening di form konfirmasi,
- saat setor tunai tidak menuliskan berita
- nama yang kamu tulis di Form Konfirmasi tidak sesuai


Pembayaran yang dilakukan di hari Senin, akan di cek pada hari Selasa. Pembayaran hari Selasa, akan di cek pada hari Rabu, dst..
Untuk pembayaran di hari Jumat, Sabtu, Minggu, akan di cek pada hari Senin - Selasa karena pada hari tersebut bank libur dan tidak memberikan data transaksi ke kami.


Yuk, langsung aja daftar dan gabung di SM*SH Premium Membership!
Buat yang sudah daftar tapi belum bayar, segera lakukan pembayaran yah!

Ada kejutan seru buat kalian yang sudah bergabung di SM*SH Premium Membership! *\o/*

Rabu, 14 November 2012

Inilah Album Terbaru SMASH 2012 - Step Forward


Akhirnya yang ditunggu-tunggu oleh Smash Blast tiba juga. Album terbaru Smash yang di beri judul Step Forward membuktikan eksistensi Smash yang tengah dikabarkan akan bubar. Step Forward merupakan Album teranyar Smash sekaligus album kedua bagi mereka. Di bawah naungan Ancora Musik, Smash yakin akan mendulang kesuksesan selayaknya album pertama mereka yang meledak di pasaran.

Boyband yang beranggotakan 7 orang yakni Rangga, Morgan, Rafael, Reza, Dicky, Ilham dan Bisma mengaku bahwa di album Step Forward ini musik yang dibawakan oleh Smash masih tetap cenderung Pop Dance yang merupakan karakter dari awal Smash dibentuk. Tetapi di album 2012 ini lagu yang dibawakan akan lebih bervariasi seperti swing, rock, pop bahkan Smash akan berkolaborasi dengan musisi lainnya seperti Eros Sheila on 7.

Lagu yang berjumlah 12 ini akan menghiasi album Smash Terbaru. Lagu andalan di album Step Forward ini adalah lagu yang berjudul Patah Hati. Selain itu juga terdapat 4 lagu lain yang recycle dari musisi lain seperti lagu Kisah Romantis - Glenn Fredly. Pastinya akan terkesan lebih apik dari album sebelumnya yang patut kita tunggu.

Berikut ini Daftar Lagu Album Terbaru SMASH - Step Forward  :
  1. Patah Hati
  2. Siang dan Malam
  3. Siang dan Malam (Versi Akustik)
  4. Mencurangi Hati
  5. You Are
  6. Demi Kalian
  7. Kisah Romantis
  8. Dunia CInta
  9. Rindu Ini
  10. Ku Tahu Kau Mau
  11. Selalu Tentang Kamu
  12. Refresh & Review
Itulah Step Forward - Album Terbaru SM*SH 2012. Semoga bermanfaat !!

24 Fakta SMASH Boyband Indonesia


Buat kamu yang mengaku sebagai penggemar Sm*sh sebaiknya mengetahui fakta-fakta unik tentang boyband kesayangamu ini, anehkan kalau seorang Smashblast tapi tidak tahu apa-apa tentang Smash. Nah, berikut ini 24 fakta mengenai boyband Smash yang dirangkum dari berbagai sumber.

1. Nama SMASH merupakan kepanjangan dari Seven Man as Seven Heroes.
2. SMASH itu terdiri dari tujuh cowok yang berdomisili di Bandung kecuali Morgan.
3. SMASH pertama kali debut di Inbox.
4. Di Video klipnya SMASH, cuma Dicky dan Bisma yang berambut blonde dan berbehel.
5. Di Video klip SMASH sebenarnya hanya ada 6 personel, katanya saat itu Rafael sedang sakit, jadi dia gak bisa ikut bikin video klip. Tapi, Kenyataannya di video klipnya di detik 00.39 terdapat 7 personel, dan disana ada Rafael. (Mungkin beda waktu pembuatannya ya)
6. Morgan memiliki latar belakang entertaiment sebagai model di platinum agency.
7. Ternyata Bisma itu personel yang paling banyak makan dibandingkan personil lainnya.
8. Ternyata Dicky itu yang paling sering salah pas lagi latihan.
9. Ternyata Rangga itu yang paling sering terlambat terus lama dandannya.
10. Bisma adalah crew dari bboy di Bandung, nama bboynya DawnSquad.
11. Ternyata sebelum gabung di SMASH, Bisma itu pernah ikut ajang battle dance di salah satu TV swasta.
12. Dicky, Ilham dan Reza itu satu grup dance waktu ikut event dance bareng Cinta Laura.
13. Ternyata Lagu SMASH – I Heart You itu dulunya adalah theme song dari OZRadio Bandung.
14. Lagu SMASH juga di sukai di Malaysia, bahkan sempat menjadi top request di radio-radio Malaysia.
15. Bisma menyebut dirinya dengan Mamang karena dia ahli dalam Bahasa Sunda.
16. Bisma punya peliharaan monyet, nama monyetnya Odoth.
17. Rangga dan Bisma udah kenal sebelum tergabung di SMASH.
18. Bisma mengidolakan Poppy Sovia, bahkan dia ingin punya cewek yang mirip dengan Poppy Sovia.
19. Rafael itu personil tertua di SMASH, sedangkan Ilham adalah personil termuda.
20. Sebelum bergabung dengan SMASH, Rangga tergabung di Elva singer sejak SMA.
21. Bisma memanggil dirinya dengan Zombie karena punya kebiasaan tidur di pagi hari. Katanya dia insomnia.
22. Ilham itu takut badut dan Reza takut hantu.
23. Ilham dan Reza merupakan saudara kandung. Reza itu kakaknya dan Ilham adiknya.
24. Di Twitter, hanya Rafael satu-satunya member SMASH yang akun twitternya di protect.

Sebenernya masih banyak fakta lainnya tentang SMASH, tapi cukup segini dulu ya..

Biodata Personil SMASH IND



1. HANDI MORGAN WINATA
Dob:Singkawang, 25 Mei 1990
Hobbies:Renang,Baca Buku, Dengerin musik.
Influence:Christina Aguilera dan Justin Timberlake
Twitter      : @morganoey

2. BISMA KARISMA
Dob:Bandung, 27 November 1990
Hobbies:Dengerin&Bikin Musik. Living in the moment. Nonton Konser/gigs. Breakdance.
Influence:Jason Mraz, Sandara Park(2NE1), I.U, Sigur Ros, Daft Punk, D'sound, Rocket Rockers.
Twitter       : @bismakarisma

3. DICKY PRASETYA
Dob:Bandung, 18 Juni 1993
Hobbies:Dengerin musik, jalan-jalan
Influence:Rihanna, IU, 2ne1
Twitter    : @dickymprasetyo



4.RANGGA DEWAMOELA SOEKARTA
Dob:Voorburg (Netherland), 6 Januari 1988
Hobbies:Travelling,mencari barang specta
Influence:Agnes monica, Beyonce, Stevie wonder
Twitter    : @Rangga_Moela



5. MUHAMMAD ILHAM FAUZI
Dob:Kendari, 29 agustus 1995
Hobbies:Tidur, adventure, baca komik maen games
Influence:Hayley William (paramore)
Twitter    : @ilhamfauzie



6. RAFAEL LANDRY TANUBRATA
Dob:Garut, 16 November 1986
Hobbies:Jalan", kuliner.
Influence:Mulan jameela dan Guy Sebastian
Twitter    : @Rafaell_16



7. REZA ANUGRAH
Dob:Kendari, 21 maret 1994
Hobbies:Olah raga, nonton dvd, ngumpulin barang-barang yg berbau one piece
Influence:Nicki minaj and TOP bigbang
Twitter    : @mrezanugrah



Pos By. @Tommyfauzie